June 27, 2020

Khutbatul Wada Virtual Ponpes Modern Al-Ihsan Baleendah

Sabtu (27/06/2020) Hari yang berkesan bagi segenap keluarga Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan Baleendah. Hari ini telah dilaksanakan Khutbatul Wada’ atau khutbah terakhir dari pihak pesantren sebagai symbol dari berakhirnya masa belajar santri/santriwati di Ponpes Al-Ihsan.

Khutbatul Wada’ itu sendiri merupakan peristiwa besar pada zaman Rasulullah SAW dimana Rasulullah kala itu menyampaikan pesan terakhirnya yang berupa nasihat untuk senantiasa bertauhid pada Allah SWT. Maka dari itu, momen ini dipimpin langsung oleh pimpinan tertinggi pesantren serta dewan-dewan yang terkait.





Suasana yang berbeda Khutbatul Wada’ tahun ini adalah diselenggarakan secara virtual via aplikasi meeting online. Hal ini disebabkan situasi dari pandemi Covid-19 yang belum juga usai. Namun, hal ini tidak mengurangi kesan dan makna dari Khutbatul Wada’ itu sendiri. Kegiatan yang diikuti oleh 109 santri dan santriwati ini berlangsung secara khidmat dengan suasana haru yang menyertai.

Kegiatan ini dihadiri oleh ustadz Muh. Ramdhan Samadi sebagai staf pengajar, Drs. Sofyan Dimyati, M.Ag sebagai direktur KMI, dan ustadz Asis Lindarsono, S.Ikom. M.Pd sebagai wakil kepala SLTP.

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan ayat suci alqur-an. Dilanjut dengan beberapa sambutan dari Pimpinan Pondok Pesantren yaitu Dr. KH.Mahrus As'ad, M.Ag dan Direktur yaitu KMI Drs. Sofyan Dimyati, M.Ag. Selain itu beberapa santri dan santriwati turut menyampaikan kesan dan pesannya selama belajar di Pesantren.




Ucapan selamat kepada santri dan santriwati atas diterimanya di perguruan tinggi disampaikan oleh Kyai Mahrus. Selain itu, beliau juga mengingatkan untuk senantiasa menjunjung disiplin belajar yang diyakini hal ini akan sangat berguna di masyarakat, serta beliau tambah mengingatkan untuk menjaga akhlak agar santri dan santriwati dapat diterima di kalangan masyarakat luas.

Kegiatan ini ditutup dengan salam perpisahan serta doa yang dilangitkan agar semua keluarga Pondok Pesantren Modern Al-Ihsan diberikan kelancaran serta keberkahan dalam menjalankan urusannya masing-masing. Kesan yang baik akan senantiasa tertanam di hati setiap santri dan santriwati.

Behind the Scene